Yu-Gi-Oh! Arc-V- : Episode 5-9

Episode 5-6: Melawan Sora Shiun'in (Deck: Furnimal Fusion)

Awal episode dibuka dengan mimpi Yuya yang menjadi juara dunia, sayangnya kemudian Sora muncul dan menganggu mimpi Yuya. Hal sama terjadi di dunia nyata, Sora terus mengusik ketenangan Yuya dan memaksanya untuk berduel dengannya. Akhirnya Yuya menyerah dan setuju untuk berduel dengan Sora. Pada awal battle Sora menggunakan monster Furnimal dan Magic Card untuk swarming monster di fieldnya. Yuya seperti biasa menggunakan Action Card untuk menahan serangan Sora dan menyerang balik dengan melakukan Pendulum Summon untuk memanggil monster terkuatnya, Odd-Eyes Pendulum Dragon.

Sora yang sepertinya belum serius, berubah ketika Yuya telah berhasil melakukan Pendulum Summon. Dia kemudian melakukan Fusion Summon, yaitu cara summoning dengan menggunakan 2 kartu monster dengan nama tertentu untuk digabungkan menjadi 1 kartu yang kuat.
Wajah Sora ketika serius cukup.. menakutkan

Des-Toy Scissor Bear adalah Monster Fusion level 6 dengan ATK yang cukup rendah, yaitu 2200 namun monster ini memiliki efek yang cukup unik, setiap kali monster ini menghancurkan monster lawan, dia dapat mengambil monster tersebut dari Graveyard lawan dan menjadikannya Equip Magic Card yang dipasang ke Des-Toy Scissor Bear. Monster ini lalu mendapat tambahan ATK sebesar nilai ATK monster yang menjadi equip tersebut.

Disini Sora membuktikan kemampuannya sebagai seorang duelist yang handal, dia dapat menembus pertahanan anti trap Chronomancy Magician dengan cara mengaktifkan 2 trap dalam 1 turn. Sora lalu mengaktifkan combo Magic Toy Parade yang memungkinkan Des-Toy dapat menyerang berulang kali sesuai jumlah equip kartu yang dimilikinya. Ketika kehilangan Odd-Eyes oleh serangan Des-Toy Yuya terlihat sangat terpukul dan kembalilah flashback dengan ayahnya yang membangkitkan semangat Yuya kembali.

Ok, another Pendulum lesson, disini kita mempelajari bahwa apabila Pendulum Monster dihancurkan dari field maka monster tersebut tidak akan pindah ke Graveyard, melainkan ke Extra Deck. Tidak hanya itu, setiap turn kita juga dapat mensummon monster tidak hanya dari tangan, tapi juga dari Extra Deck. Secara teori, hal ini berarti monster pendulum akan selalu dapat muncul ke field berulang kali  tiap turn kita walaupun dihancurkan oleh lawan, cukup hebat bukan?

Tentu saja bisa ditebak Odd-Eyes milik Yuya muncul kembali ke field, dilihat dari episode-episode sebelumnya sepertinya dapat disimpulkan deck Yuya berfokus pada perubahan ATK-DEF monster, hal ini terlihat dari banyaknya variasi efek kartu Entermate yang menaikkan ATK monster kita, menurunkan ATK monster lawan, membalikkan ATK dan DEF dan sebagainya.
Ayo Semangat!

Setelah berhasil memenangkan duel, Sora pun berubah dari murid? menjadi teman Yuya. Cidcho merasa karakter ini adalah salah satu karakter yang penting dalam alur cerita Arc V.

Episode 7: The Dark Duelist VS  Shingo Sawatari (XYZ vs Monarch)

Episode yang sangat menarik, dimana kali ini yang berduel bukanlah protagonis utama, selain itu Shingo kembali dimunculkan, yang mungkin saja dia nantinya termasuk salah satu karakter inti dalam cerita anime ini. 

Yuzu, yang melihat aktifitas mencurigakan dari  anak buah Shingo mengikuti mereka ke markas persembunyian geng Shingo. Disini Yuzu secara agresif menantang Shingo untuk berduel dengannya karena merasa berhutang budi terhadap Yuya. 
Nicely said, Yuzu

Saat Yuzu akan memulai duelnya dengan Shingo tiba-tiba muncul seorang dengan berpakaian serba gelap dan langsung menantang Shingo untuk duel. Yuzu yang tidak terima diganggu mencoba protes namun The Dark Duelist (TDD) -panggilan sementara untuk duelist ini - mengatakan dia tidak ingin melihat Yuzu terluka lagi, sepertinya TDD mengenal Yuzu sebelumnya.

TDD memulai duel dengan men set 5 magic/trap card di field miliknya, hal ini tentunya sangat menguntungkan bagi Shingo yang menggunakan deck Mobius the Frost Monarch dimana memiliki spesialisasi dalam menghancurkan kartu magic/ trap card lawannya. Walaupun demikian ternyata deck TDD sangat versatile dan memiliki spell yang dapat diaktifkan dari Graveyard, hal ini tentunya membuat Shingo terkejut dengan play style seperti ini yang belum pernah dia lihat sebelumnya.

Belum hilang rasa terkejut Shingo, TDD ternyata menggunakan deck dengan fokus summon XYZ, sesuatu yang langka dimana hanya top duelist dari LDS yang dapat mempelajarinya. TDD kemudian mengeluarkan Ace Monster yang dia miliki, Dark Rebellion XYZ Dragon yang berhasil mengalahkan Shingo.
Good moves, cuman sayang lawannya terlalu berat

Hal lain yang menarik dari duel ini adalah duelist dan para penonton disekitarnya dapat merasakan efek dari duel tersebut, padahal mereka tidak sedang dalam Action Field, apakah ini berarti TDD memiliki kekuatan misterius? Memang banyak hal yang tidak bisa dijelaskan di episode ini, seperti kenapa TDD mempunyai wajah sangat mirip dengan Yuya, kenapa dia mengenal Yuzu sampai mengatakan ingin melindunginya dan ada apa dengan kalung Yuzu yang tiba-tiba bersinar? Apakah misteri ini ada hubungannya dengan hilangnya Yusho?

Banyak teori yang berkembang dari kemungkinan dimensi lain sampai TDD yang berasal dari masa depan. Tapi itu hanya spekulasi, semoga di beberapa episode mendatang pertanyaan ini bisa terjawab.

Episode 8-9: Melawan Leo Duel School (LDS) 

Himika Akaba, ibu dari Reiji Akaba dan juga Chairwoman dari LDS terkejut saat kembali dari luar kota dan mendapatkan kabar bahwa telah ditemukan jenis summoning baru.

 wait.. no ritual summon?

Ketika membahas mengenai summon baru ini Himika menyebutkan "orang itu", terlebih lagi ketika mengetahui Yuya Sakaki adalah anak dari Yusho Sakaki, dia menyebutkan kemungkinan bergabungnya Yusho dengan "musuh". Apakah orang itu dan musuh merupakan orang yang sama? satu lagi teka-teki bertambah di alur cerita ini...

Di scene lain kita melihat bagaimana aksi Shingo berpura-pura terluka akibat duel melawan TDD untuk mendapatkan perhatian dari orang-orang disekelilingnya. Himika yang mengetahui hal ini langsung bertindak cepat dengan mendatangi Shingo dan menyusun rencana untuk konfrontasi dengan Yuya.

Ternyata Himika menggunakan ketiga anak buah Shingo untuk membuat onar di sekolah duel You Show dan menyalahkan Yuya atas "luka" yang diderita Shingo akibat duel kemarin. Sesuai rencana Himika datang sebagai pihak yang merasa dirugikan dan meminta Yuya untuk bertanggung jawab, sayangnya hal itu gagal karena Yuzu meyakinkan bahwa yang menyerang Shingo bukanlah Yuya. Tidak putus asa, Himiko pun meminta duel antar sekolah sebagai tanggung jawab atas rusaknya nama baik LDS dengan taruhan apabila menang maka You Show Duel School akan menjadi bagian dari LDS.

Duel berlangsung secara 3 lawan 3. Yang akan maju pertama adalah Yuya melawan Hokuto Shijima. Hokuto menggunakan deck XYZ Constellar yang pada turn pertama telah berhasil menggabungkan 2 monster yang sama dan mensummon Rank 5 Constellar Pleiades dengan ATK 2500. Yuya tidak bergeming menghadapi summon XYZ milik Hokuto dan pada turn miliknya Yuya langsung melakukan Pendulum Summon dan memanggil Odd-Eyes Pendulum Dragon (rate munculnya monster ini ketika Yuya melakukan Pendulum Summon adalah 100%, membuat kita berpikir apakah Yuya tidak memiliki Ace monster lainnya ).

XYZ monster memiliki kemampuan terbatas yang hanya bisa digunakan dengan menggunakan "peluru" mereka yaitu Overlay Unit yang didapatkan ketika melakukan XYZ Summon. Namun karena keterbatasan ini, umumnya efek yang mereka miliki termasuk kuat dibandingkan monster lainnya. Disini Hokuto memperlihatkan kehebatan Constellar Pleiades dimana dengan menggunakan overlay unit Pleiades dapat mengembalikan satu kartu di field kembali ke tangan lawannya. Cukup menyakitkan apalagi ditambah fakta Yuya biasanya hanya menyerang dengan menggunakan satu monster inti yaitu Odd-Eyes.

Kalah dalam monster Yuya mencoba peruntungannya dengan mencari Action Card, malang baginya Shuzou memilih field yang menguntungkan bagi Hokuto karena ia telah terbiasa mengingat letak Action Card di tempat ini. Rencana Yuya pun digagalkan oleh Hokuto. Turn berikutnya Yuya terlihat tidak berdaya melawan Hokuto yang selalu menggagalkan rencananya dalam mengambil Action Card, terlihat Yuya terlalu bergantung kepada Action Card dalam duel sehingga menyulitkannya ketika ia gagal mendapatkannya.


aura misterius Sora bahkan menandingi TDD

Tidak puas membuat Yuya menderita, Hokuto mensummon Pleiades kedua dan memupuskan harapan Yuya untuk bertahan sampai overlay unit Pleiades habis. Hokuto pun mensummon Constellar Ptolemy M7 untuk melengkapi serangannya. Yuya yang hampir celaka ketika mencoba mendapatkan Action Card lagi-lagi mendapat flashback atas nasihat ayahnya.. dan dia berhasil mendapatkan kartu tersebut dan menggunakannya untuk menahan serangan Hokuto.

Yuya yang merasakan angin kemenangan di depan mata mengeluarkan kata-kata favorit ayahnya "The Fun has Just Begun!" Dia kemudian mengembalikan Astronomancy Magician ke tangan menggunakan efek monster. Pendulum monster yang telah diset sebagai scale memang tidak bisa dibatalkan dengan cara ditimpa dengan kartu lain layaknya field spell, namun dengan cara dikembalikan melalui efek kartu lain.

Uniknya kartu yang dipilih untuk menggantikan Astromancy adalah Scale 3 Entermate Fliptoad, sepertinya Yuya telah belajar untuk merotasi penggunaan Pendulum Monster untuk menggunakan efek mereka secara maksimal. Yuya memanggil Astromancy Magician ke field untuk membatalkan efek Pleadis dimana Astromancy dapat memanggil kembali Pendulum Monster yang terkena efek leave the field. Yuya kemudian memanfaatkan perbedaan rank dan level yang dimiliki kedua jenis monster dengan menggunakan kartu Magical Star Illusion yang menaikkan ATK semua monster berdasarkan levelnya dan menutup duel ini dengan lemparan trampolin kucing.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Lebih lanjut mengenai Yu-Gi-Oh! Arc-V-
MyAnimeList 
Yu-Gi-Oh! Wikia

Fansub
NeoArkCradle
MonoSubs
Thanks for your comment